Motor Listrik Buatan China Terbaik 2026 Kualitas Premium, Desain Ergonomis dan Mesin Sangar Setara 150cc

FOQE.NET – Motor listrik buatan China terbaik 2026, kualitasnya premium dengan harga yang dapat dikategorikan cukup teratas di kelasnya.

Seperti diketahui, banyak produsen motor listrik asal China, namun beberapa ada yang mempunyai versi premiumnya seperti dari pabrikan Yadea, Uwinfly, dan BYD.

Terkhusus misalnya BYD, yang sedari awal dikenal sebagai produsen mobil listrik, namun kini merambah ke dunia otomotif roda dua versi electric vehicle.

Untuk itu, soal detail dari rekomendasi motor listrik buatan China terbaik, itu dapat kamu temukan info selengkapnya di artikel ini, berikut di antaranya yang punya desain ergonomis dan mesin sangar setara 150cc.

1. Uwinfly X6

Motor listrik buatan China terbaik 2026 yang pertama ialah Uwinfly X6, ini adalah motor listrik yang mempunyai desain yang ergonomis dan mesin bertenaga.

Diketahui, Uwinfly X6 itu mempunyai kecepatan maksimal sampai 60-90 km/jam, dengan jarak tempuh 70-80 km, yang berasal dari mesin berkekuatan 2000 watt.

Uwinfly X6 yang diproduksi dari Tianjin China ini, mempunyai spek baterai 72V 32Ah. Dengan suspensi yang responsif serta rem ganda yang baik.

Kemudian, untuk harga dari Uwinfly X6 sendiri hanya dibanderol sekitar Rp18.000.000 per satu unitnya dari harga dealer resmi.

2. Yadea Keeness

Motor listrik buatan China terbaik 2026 yang kedua ialah Yadea Keeness, ini adalah kendaraan roda dua yang telah mendapat penghargaan Red Dot Award dari desainnya yang ergonomis.

Kemudian, untuk spek Yadea Keeness ini, diketahui mempunyai baterai 72V 32 Ah dengan konsep Swap Battery atau baterai yang bisa dilepas pasang.

Setelah itu, Yadea Keeness mempunyai kekuatan yang mutakhir dengan fast charging, plus jarak tempuh 129 km dan kecepatan maksimal 100 km/jam.

Dan, untuk harga yang dibanderol per satu unit dari Yadea Keeness ini, diketahui harga pasarannya berkisar antara Rp29.000.000 sampai Rp30.000.000.

3. BYD Scorpio X1

Motor listrik buatan China terbaik 2026 yang ketiga ialah BYD Scorpio X1, sebagai penantang baru untuk kelas motor listrik atau electric vehicle dikelas premium.

Lantaran, BYD sendiri menyematkan teknologi yang full untuk motor listrik rasa mobil listrik. Dengan harga pasaran yang dibanderol mahal sekitar Rp162.000.000.

Kemudian, BYD Scorpio X1 mempunyai tenaga maksimal yang bisa dilepaskan setara 10 kW, atau setara dengan mesin motor 150cc yang dapat tangguh untuk dipakai seharian.

Lalu, motor listrik BYD Scorpio X1 ini, mempunyai jarak tempuh setara 260 km untuk menghasilkan kecepatan maksimal atau top speed sekitar 105 Km/jam, plus baterai Lithium setara 5.200W.

Nah, itulah rekomendasi dari motor listrik buatan China terbaik 2026, dengan 3 pilihan yang bisa kamu pertimbangkan, untuk motor listrik berkualitas premium dengan mesin yang gahar.

Leave a Comment